Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Kapolda Sulsel Berikan Pengarahan dan Tekankan Peningkatan Pelayanan kepada Personel Ditlantas Polda Sulsel

Kapolda Sulsel Berikan Pengarahan dan Tekankan Peningkatan Pelayanan kepada Personel Ditlantas Polda Sulsel

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Rab, 3 Des 2025
  • visibility 40
  • comment 0 komentar

MAKASSAR — Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., memberikan pengarahan kepada seluruh personel Direktorat Lalu Lintas Polda Sulsel, bertempat di Gedung Ditlantas Polda Sulsel, Rabu (03/12/2025).

Turut hadir mendampingi Kapolda yaitu, Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol. Karsiman, S.I.K., M.M., Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol. Didik Supranoto, S.I.K., M.H., serta Kabidpropam Polda Sulsel Kombes Pol. Zulham Effendy, S.I.K., M.H.

Dalam arahannya, Kapolda Sulsel terlebih dahulu memperkenalkan diri kepada jajaran Ditlantas sebagai bentuk kedekatan dan penguatan komunikasi setelah satu bulan menjabat. Ia menyampaikan apresiasi atas kinerja personel Ditlantas yang dinilai berhasil melaksanakan Operasi Zebra dengan capaian positif.

“Terima kasih kepada rekan-rekan atas keberhasilan Operasi Zebra. Banyak hasil positif yang meningkat, seperti turunnya angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatnya pelayanan kepada masyarakat. Walaupun saya tidak turun langsung, saya percaya kepada rekan-rekan karena telah melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” ujar Kapolda.

Kapolda Sulsel menekankan pentingnya pelayanan prima kepada masyarakat sebagai bagian dari tugas pokok Polri, khususnya fungsi lalu lintas yang bersentuhan langsung dengan masyarakat setiap hari.

“Saya mengajak rekan-rekan semua untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Di mana pun saya bertugas, saya selalu menerapkan senyum. Rekan-rekan lalu lintas juga harus menerapkan hal tersebut dalam pelaksanaan tugas,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sulsel juga menegaskan prinsip loyalitas yang harus dipegang oleh setiap anggota Polri. “Loyalitas pertama saya adalah kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, kepada Presiden, dan kepada Kapolri. Itu harga mati bagi saya. Saya perintahkan rekan-rekan semua untuk memiliki loyalitas yang sama,” tegasnya.

Pengarahan ini menjadi momentum bagi Ditlantas Polda Sulsel untuk terus meningkatkan dedikasi dalam menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), serta memperkuat pelayanan publik yang humanis.

 

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Evaluating the Fragile Balance of Political Systems Worldwide

    Evaluating the Fragile Balance of Political Systems Worldwide

    • calendar_month Jum, 13 Agu 2021
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 46
    • 0Komentar

    Post Views: 48

  • Dari Lapas Narkotika Sungguminasa, Doa Tulus Dipanjatkan untuk Keselamatan dan Perdamaian Bangsa

    Dari Lapas Narkotika Sungguminasa, Doa Tulus Dipanjatkan untuk Keselamatan dan Perdamaian Bangsa

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Gowa — Menindaklanjuti surat edaran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan terkait pelaksanaan doa bersama untuk keselamatan dan kebaikan negeri, Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa turut serta melaksanakan kegiatan tersebut pada Senin pagi, bertempat di Masjid Al-Ikhsan dalam lingkungan lapas. 1 September 2025. Kegiatan doa bersama ini diikuti oleh seluruh jajaran pegawai, mulai dari pejabat struktural, pejabat fungsional […]

  • Azmira Struggles With Rising Civil Unrest After Government Crackdown

    Azmira Struggles With Rising Civil Unrest After Government Crackdown

    • calendar_month Sab, 18 Sep 2021
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 42
    • 0Komentar

    The recent trade agreement between Iskera and Nolinia marks a historic milestone, aiming to boost economic stability and resilience in times of crisis. This pact brings strategic cooperation and unprecedented exchange opportunities, offering both countries a path toward economic growth and prosperity. Trade policies designed to adapt to current market demands and challenges are fundamental […]

  • Kapolda Sulsel Hadiri Syukuran Hari Jadi ke-80 Fungsi Intelijen Polri, Dirangkaikan Peresmian Ruang Pelayanan SKCK

    Kapolda Sulsel Hadiri Syukuran Hari Jadi ke-80 Fungsi Intelijen Polri, Dirangkaikan Peresmian Ruang Pelayanan SKCK

    • calendar_month Sen, 5 Jan 2026
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 19
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., menghadiri kegiatan syukuran Hari Jadi ke-80 Fungsi Intelijen Polri yang dirangkaikan dengan peresmian Ruang Pelayanan SKCK Direktorat Intelkam Polda Sulsel, Senin (05/01/2026). Kegiatan syukuran tersebut berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, dihadiri oleh Wakapolda Sulsel Brigjen Pol. Nasri, S.I.K., M.H., Irwasda Polda Sulsel Kombes […]

  • Polres Takalar Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Pallawa 2025, Siap Wujudkan Kamseltibcar Lantas Menjelang Operasi Lilin

    Polres Takalar Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Pallawa 2025, Siap Wujudkan Kamseltibcar Lantas Menjelang Operasi Lilin

    • calendar_month Sen, 17 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 29
    • 0Komentar

    TAKALAR — Polres Takalar menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Mandiri Kewilayahan Zebra Pallawa 2025 pada Senin, 17 November 2025, bertempat di halaman Mako Polres Takalar, mulai pukul 07.30 Wita hingga selesai. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Takalar AKBP Supriadi Rahman, S.I.K., M.M,. Apel gelar pasukan tersebut turut diikuti oleh unsur TNI, Subdenpom, Dinas Perhubungan, […]

  • Rutan Kelas IIB Malino Gelar Shalat Idul Adha 1446H Bersama Warga Binaan

    Rutan Kelas IIB Malino Gelar Shalat Idul Adha 1446H Bersama Warga Binaan

    • calendar_month Sab, 7 Jun 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Malino, 6 Juni 2025 — Rutan Kelas IIB Malino melaksanakan Shalat Hari Raya Idul Adha 1446H pada Jumat pagi, 6 Juni 2025 pukul 07.00 WITA. Kegiatan ini berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, diikuti oleh seluruh pegawai, anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP), dan warga binaan. Shalat Idul Adha dipimpin secara berjamaah, dilanjutkan dengan khutbah oleh Ustad […]

error: Content is protected !!
expand_less