Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Hari Bakti Kemenimipas, Lapas Maros Gelar Pengabdian Imipas untuk Negeri

Hari Bakti Kemenimipas, Lapas Maros Gelar Pengabdian Imipas untuk Negeri

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Rab, 19 Nov 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Maros — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Maros melaksanakan kegiatan Pengabdian Imipas untuk Negeri sebagai bagian dari rangkaian Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) Tahun 2025, Selasa (18/11). Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian jajaran pemasyarakatan terhadap lingkungan masyarakat melalui aksi pemeliharaan fasilitas ibadah.

Aksi pengabdian dilakukan dengan membersihkan halaman masjid, menata area sekitar, melakukan pembersihan bagian dalam masjid, serta melakukan peremajaan area wudhu demi memastikan kenyamanan dan kebersihan sarana ibadah bagi jamaah. Kegiatan ini dilaksanakan secara gotong royong oleh seluruh petugas yang terlibat.

Pelaksanaan kegiatan ini melibatkan kolaborasi antara Lapas Kelas IIB Maros, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Maros, dan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Makassar. Sinergi antar unit pemasyarakatan tersebut menunjukkan komitmen bersama dalam memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.

Kepala Lapas Kelas IIB Maros, Ali Imran, menyampaikan bahwa kegiatan pengabdian ini merupakan implementasi semangat Hari Bakti Kemenimipas. “Pengabdian seperti ini mencerminkan nilai pelayanan dan kepedulian yang terus kami gaungkan. Tidak hanya menjaga kebersihan sarana ibadah, tetapi juga mempererat hubungan dengan masyarakat serta menunjukkan bahwa pemasyarakatan hadir dengan manfaat,” ujar Imran.

Melalui kegiatan Pengabdian Imipas untuk Negeri ini, jajaran pemasyarakatan diharapkan dapat terus memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar dan memperkuat komitmen pelayanan publik yang humanis, kolaboratif, dan berkelanjutan.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Edukasi Tertib Berlalu Lintas, Polres Takalar Sambangi SMPN 2 Galesong di Hari Ketiga Ops Zebra Pallawa 2025

    Edukasi Tertib Berlalu Lintas, Polres Takalar Sambangi SMPN 2 Galesong di Hari Ketiga Ops Zebra Pallawa 2025

    • calendar_month Rab, 19 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 69
    • 0Komentar

    TAKALAR — Hari ketiga pelaksanaan Operasi Zebra Pallawa 2025 dimanfaatkan Polres Takalar untuk mendekatkan edukasi keselamatan kepada generasi muda. Rabu pagi (19/11/2025), Unit Kamsel Sat Lantas Polres Takalar yang dipimpin Kanit Kamsel Ipda Nasrullah, SH, MM bersama anggotanya turun langsung ke SMP Negeri 2 Galesong, Kecamatan Galesong, untuk memberikan sosialisasi pentingnya tertib berlalu lintas. Kehadiran […]

  • Gastronomic Delights Explored in Culinary Expeditions Around the World

    Gastronomic Delights Explored in Culinary Expeditions Around the World

    • calendar_month Sab, 18 Sep 2021
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Post Views: 45

  • Lapas Parepare Laksanakan Skrining VCT HIV/AIDS Bagi 250 Warga Binaan, Gandeng Puskesmas Lompoe

    Lapas Parepare Laksanakan Skrining VCT HIV/AIDS Bagi 250 Warga Binaan, Gandeng Puskesmas Lompoe

    • calendar_month Sab, 28 Jun 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 62
    • 0Komentar

    Parepare, Juni 2025 – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Parepare kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kesehatan warga binaan pemasyarakatan (WBP) melalui kegiatan skrining dan pemeriksaan VCT (Voluntary Counseling and Testing) HIV/AIDS. Kegiatan ini dilaksanakan atas kerja sama dengan Puskesmas Lompoe Kota Parepare, sebagai bagian dari program pelayanan kesehatan berkelanjutan di lingkungan pemasyarakatan. Sebanyak 250 WBP […]

  • Pemusnahan 1,4 Kg Sabu oleh Polrestabes Makassar, Bukti Komitmen Perangi Narkoba

    Pemusnahan 1,4 Kg Sabu oleh Polrestabes Makassar, Bukti Komitmen Perangi Narkoba

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 41
    • 0Komentar

    MAKASSAR – Satuan Narkoba Polrestabes Makassar kembali menggelar kegiatan pemusnahan barang bukti narkotika hasil pengungkapan kasus pada 2 Desember 2024. Penangkapan ini terjadi di Jalan Hertasning, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, dengan dua orang tersangka berinisial S dan RM. Barang bukti yang dimusnahkan terdiri dari: Barang bukti dari tersangka S dan RM Satu kantong plastik berisi […]

  • Aiptu Suhardi Sigap Tangani Penemuan Jenazah di Sungai Pa’lilanga dan Tunjukkan Kepedulian Hingga ke Rumah Duka

    Aiptu Suhardi Sigap Tangani Penemuan Jenazah di Sungai Pa’lilanga dan Tunjukkan Kepedulian Hingga ke Rumah Duka

    • calendar_month Sab, 15 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 36
    • 0Komentar

    TAKALAR — Bhabinkamtibmas Desa Kaleko’mara, Aiptu Suhardi, menunjukkan respons cepat dan kepedulian tinggi saat mendatangi lokasi penemuan jenazah seorang warga di Sungai Pa’lilanga, Dusun Pa’lilanga, Desa Kaleko’mara, Kecamatan Polut, Kabupaten Takalar, Jumat (14/11/2025) sekitar pukul 16.10 Wita. Meski korban bukan merupakan warga binaannya, Aiptu Suhardi segera bergerak ke TKP karena lokasi penemuan berada dalam wilayah […]

  • Perkuat Pengawasan dan Profesionalisme, Komisi Kejaksaan RI Kunjungi Kejati Sulsel

    Perkuat Pengawasan dan Profesionalisme, Komisi Kejaksaan RI Kunjungi Kejati Sulsel

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 51
    • 0Komentar

    KEJATI SULSEL, Makassar – Komisi Kejaksaan Republik Indonesia (Komjak RI) hari ini melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan (Kejati Sulsel) di Makassar, Selasa (8/7/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi pengawasan demi peningkatan kinerja dan profesionalisme Kejaksaan RI. Rombongan Komjak RI yang hadir langsung terdiri dari Sekretaris Komjak RI Dahlena, S.H., M.H., […]

error: Content is protected !!
expand_less