Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Lapas Kelas IIA Palopo Terima Bantuan Buku dari Perpustakaan Nasional, Perkuat Program Literasi WBP

Lapas Kelas IIA Palopo Terima Bantuan Buku dari Perpustakaan Nasional, Perkuat Program Literasi WBP

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
  • visibility 61
  • comment 0 komentar

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Palopo kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan layanan pendidikan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Pada Senin, 24 November 2025, Lapas Palopo resmi menerima bantuan koleksi buku dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) sebagai bagian dari upaya penguatan literasi nasional.

Prosesi serah terima berlangsung di Lapas Kelas IIA Palopo melalui penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) antara perwakilan Perpusnas RI dan pihak Lapas. Kegiatan berjalan tertib dan lancar, disertai pengecekan fisik dan pendataan awal oleh petugas perpustakaan.

Sebanyak 100 judul dengan total 100 eksemplar buku diserahkan, mencakup berbagai kategori seperti pendidikan, keagamaan, keterampilan, fiksi, nonfiksi, dan koleksi lainnya. Kehadiran buku-buku ini diharapkan mampu memperkaya akses bacaan dan mendukung pembinaan berbasis literasi di lingkungan pemasyarakatan.

Kepala Lapas Kelas IIA Palopo, Jose Quelo, menyampaikan bahwa bantuan tersebut menjadi dorongan positif bagi peningkatan kualitas layanan perpustakaan Lapas. “Kami terus berupaya menghadirkan sarana edukasi yang memadai bagi WBP. Dengan dukungan dari Perpusnas RI, program pembinaan literasi dapat berjalan lebih optimal,” ujarnya.

Selanjutnya, pihak Lapas akan melakukan inventarisasi, penyusunan katalog, penempatan buku sesuai kategori, serta memaksimalkan pemanfaatannya dalam kegiatan pembinaan. Penggunaan dan pemeliharaan koleksi juga akan dilaporkan secara berkala kepada pimpinan.

Melalui bantuan ini, Lapas Palopo berharap perpustakaan dapat semakin berperan sebagai ruang belajar dan sarana rehabilitasi, sekaligus menumbuhkan budaya membaca di kalangan WBP sebagai bagian dari pembinaan kepribadian yang berkelanjutan.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kalapas Kelas IIB Maros Sambut Kunjungan Silaturahmi Perkuat Sinergitas Dandim 1422 Maros

    Kalapas Kelas IIB Maros Sambut Kunjungan Silaturahmi Perkuat Sinergitas Dandim 1422 Maros

    • calendar_month Sab, 25 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 77
    • 0Komentar

    MAROS — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Maros menerima kunjungan dari Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1422/Maros, Letkol Arm Agung Yuhono, pada Jumat (24/10). Kunjungan tersebut bertujuan mempererat silaturahmi serta memperkuat sinergi antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan jajaran pemasyarakatan dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi pembinaan di Lapas. Kedatangan Dandim Maros disambut langsung oleh […]

  • Kapolres Gowa Tegaskan Sanksi Berat bagi Pembawa Senjata Tajam Tanpa Izin

    Kapolres Gowa Tegaskan Sanksi Berat bagi Pembawa Senjata Tajam Tanpa Izin

    • calendar_month Ming, 9 Mar 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 44
    • 0Komentar

    GOWA — Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., menegaskan bahwa membawa senjata tajam tanpa izin merupakan tindakan melanggar hukum yang dapat dikenakan sanksi pidana berat, Minggu (09/03/2025) Menurutnya, tindakan tersebut melanggar Pasal 2 ayat (1) UU Darurat Nomor 12 Tahun 1951 dan dapat berujung pada hukuman penjara yang cukup lama. “Membawa senjata […]

  • Perkuat Sinergi, Lapas Kelas IIB Maros Lakukan Kunjungan ke Kejari dan Polres Maros

    Perkuat Sinergi, Lapas Kelas IIB Maros Lakukan Kunjungan ke Kejari dan Polres Maros

    • calendar_month Jum, 1 Agu 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 70
    • 0Komentar

    Maros — Dalam rangka memperkuat koordinasi dan sinergi antar aparat penegak hukum, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Maros melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Maros dan Kepolisian Resor (Polres) Maros pada Kamis (31/7). Kepala Lapas Kelas IIB Maros, Ali Imran, bersama jajaran pejabat struktural, diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Maros, Febriyan M., serta […]

  • Resmi Bertugas, CPNS Terima Pengarahan dari Karutan Makassar

    Resmi Bertugas, CPNS Terima Pengarahan dari Karutan Makassar

    • calendar_month Kam, 3 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Makassar – Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Makassar, Jayadikusumah, bersama dengan Kepala Seksi Pengelolaan, Rustanto dan Kepala Sub Seksi Umum, Awaluddin Hasbi, memberikan pengarahan kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi 2024 yang baru saja bergabung di Rutan Makassar. Kegiatan tersebut berlangsung di ruang rapat Karutan Makassar. Kamis, (03/07). Kegiatan yang dihadiri oleh […]

  • Rutan Pangkep Gelar Bakti Sosial, Wujud Kepedulian terhadap Masyarakat Kurang Mampu

    Rutan Pangkep Gelar Bakti Sosial, Wujud Kepedulian terhadap Masyarakat Kurang Mampu

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 138
    • 0Komentar

    Pangkep – Rutan) Kelas IIB Pangkep kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dengan melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat kurang mampu. Kegiatan sosial ini merupakan tindak lanjut dari arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi serta mendukung Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Dalam kegiatan tersebut, Pejabat Struktural bersama seluruh jajaran turun langsung […]

  • Bhayangkari Cabang Gowa Gelar Workshop Ecoenzyme Serentak Menuju Pemecahan Rekor MURI 2025

    Bhayangkari Cabang Gowa Gelar Workshop Ecoenzyme Serentak Menuju Pemecahan Rekor MURI 2025

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 35
    • 0Komentar

    GOWA — Bhayangkari Cabang Gowa melaksanakan Workshop Ecoenzyme secara serentak bersama Bhayangkari di seluruh Indonesia sebagai bagian dari program nasional menuju Pemecahan Rekor MURI Tahun 2025, Jum’at (28/11/2025). Kegiatan ini berlangsung di Aula Rewako Wira Wicaksana Polres Gowa dengan penuh antusias diikuti para pengurus dan anggota Bhayangkari Cabang Gowa. Workshop ecoenzyme ini digelar sebagai upaya […]

error: Content is protected !!
expand_less