Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Bersatu Jaga Kedamaian, Polres Pelabuhan Makassar Rangkul Banser NU dan PMII di Malam Natal 2025

Bersatu Jaga Kedamaian, Polres Pelabuhan Makassar Rangkul Banser NU dan PMII di Malam Natal 2025

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Kam, 25 Des 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

MAKASSAR — Polres Pelabuhan Makassar bersama TNI menggelar pengamanan terpadu pada perayaan Malam Natal, Rabu malam (24/12/2025). Pengamanan ini dilakukan dengan melibatkan Barisan Ansor Serbaguna Nahdlatul Ulama (Banser NU), mahasiswa Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), serta tokoh masyarakat sebagai wujud nyata toleransi lintas iman.

Kegiatan pengamanan dipimpin langsung oleh Wakapolres Pelabuhan Makassar Kompol Hardjoko dan difokuskan pada sejumlah gereja di wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar yang melaksanakan ibadah Natal.

Sejak sore hari, personel gabungan Polri–TNI bersama unsur Banser NU dan mahasiswa PMII telah disiagakan untuk melakukan sterilisasi lokasi, pengaturan arus lalu lintas, serta penjagaan di sekitar gereja guna memastikan umat Kristiani dapat menjalankan ibadah dengan aman dan khusyuk.

Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, mengatakan bahwa pengamanan ini tidak hanya bertujuan menjaga keamanan, tetapi juga memperkuat nilai toleransi dan persatuan di tengah masyarakat.

“Pengamanan Malam Natal ini merupakan bentuk sinergi Polri dan TNI bersama elemen masyarakat. Keterlibatan Banser NU, mahasiswa PMII, dan tokoh masyarakat menjadi simbol kuat toleransi dan kebersamaan dalam menjaga kamtibmas,” ujar Aipda Adil.

Menurutnya, pengamanan lintas elemen ini menunjukkan bahwa perbedaan keyakinan bukanlah penghalang untuk saling menjaga dan menghormati, khususnya pada momen keagamaan.

“Kami ingin memastikan seluruh rangkaian ibadah Natal berjalan aman, lancar, dan penuh rasa toleransi. Sinergi ini menjadi kunci terciptanya situasi yang kondusif,” tambahnya.

Hingga berakhirnya rangkaian ibadah Malam Natal, situasi di wilayah Pelabuhan Makassar terpantau aman, tertib, dan terkendali, tanpa adanya gangguan menonjol.

Polres Pelabuhan Makassar menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi dengan TNI dan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan serta memperkuat nilai toleransi demi terciptanya kehidupan bermasyarakat yang damai dan harmonis.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rutan Kelas IIB Malino Gelar Shalat Idul Adha 1446H Bersama Warga Binaan

    Rutan Kelas IIB Malino Gelar Shalat Idul Adha 1446H Bersama Warga Binaan

    • calendar_month Sab, 7 Jun 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Malino, 6 Juni 2025 — Rutan Kelas IIB Malino melaksanakan Shalat Hari Raya Idul Adha 1446H pada Jumat pagi, 6 Juni 2025 pukul 07.00 WITA. Kegiatan ini berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, diikuti oleh seluruh pegawai, anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP), dan warga binaan. Shalat Idul Adha dipimpin secara berjamaah, dilanjutkan dengan khutbah oleh Ustad […]

  • Pertegas Komitmen, Pemasyarakatan Sulsel Deklarasikan Komitmen Bersama Wujudkan Lapas, Rutan dan LPKA Bebas Dari Peredaran Narkoba dan Telepon Genggam Ilegal

    Pertegas Komitmen, Pemasyarakatan Sulsel Deklarasikan Komitmen Bersama Wujudkan Lapas, Rutan dan LPKA Bebas Dari Peredaran Narkoba dan Telepon Genggam Ilegal

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 69
    • 0Komentar

    Makassar – Sebagai langkah untuk mewujudkan Asta Cita Presiden Republik Indonesia dalam memperkuat reformasi politik, hukum dan birokrasi serta mempercepat pencegahan dan pemberantasan korupsi dan narkoba, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulawesi Selatan, Rudy Fernando Sianturi bersama dengan seluruh Ka.UPT Pemasyarakatan mendeklarasikan komitmen untuk menciptakan Lapas, Rutan dan LPKA bebas dari peredaran […]

  • Polres Gowa Amankan Lokasi Ilegal Logging, Kapolres dan Wakil Bupati Tinjau Kondisi Lapangan

    Polres Gowa Amankan Lokasi Ilegal Logging, Kapolres dan Wakil Bupati Tinjau Kondisi Lapangan

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 47
    • 0Komentar

    GOWA — Kapolres Gowa AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K., M.Si bersama Wakil Bupati Gowa Ir. H. Darmawangsyah Muin, S.T., M.Si, melakukan penggerebekan di lokasi penebangan liar pohon pinus yang berada di kawasan hutan lindung Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa. Kegiatan ini turut diikuti sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Gowa serta rombongan dari Pemerintah Kabupaten Gowa, Jum’at […]

  • Warga Binaan Rutan Makassar Jalani Asesmen PAS Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026

    Warga Binaan Rutan Makassar Jalani Asesmen PAS Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026

    • calendar_month Rab, 10 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 32
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Rutan Kelas I Makassar di bawah Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Keminimipas) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemenuhan hak pendidikan bagi warga binaan. Pada hari ini, salah satu warga binaan secara resmi mengikuti Asesmen Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026 yang dilaksanakan bekerja sama dengan pihak satuan pendidikan terkait. Pelaksanaan asesmen dilakukan […]

  • Tindak Lanjut Arahan Ditjenpas, Lapas Narkotika Sungguminasa Gelar Sidak Gabungan Bersama POLRI

    Tindak Lanjut Arahan Ditjenpas, Lapas Narkotika Sungguminasa Gelar Sidak Gabungan Bersama POLRI

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Gowa — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Sungguminasa kembali menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan bebas dari peredaran gelap narkoba dan barang terlarang lainnya. Pada Jumat malam (10/10/2025), jajaran petugas Lapas bersama Aparat Penegak Hukum (APH) dari Kepolisian melaksanakan kegiatan inspeksi mendadak (sidak) atau penggeledahan kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). […]

  • Semangat sportivitas menyala di balik tembok Rutan Makassar Pembukaan Pekan Olahraga Semarak HUT RI Ke-80

    Semangat sportivitas menyala di balik tembok Rutan Makassar Pembukaan Pekan Olahraga Semarak HUT RI Ke-80

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Makassar – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke- 80. Republik Indonesia, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Makassar menyelenggarakan Pekan Olahraga Semarak HUT RI. Kegiatan ini dibuka secara resmi kepala Rutan ( 9/8) Pekan olahraga ini menjadi sarana untuk mempererat kebersamaan antara petugas dan warga binaan, sekaligus menumbuhkan semangat sportivitas, disiplin, dan persatuan sesuai […]

error: Content is protected !!
expand_less