Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Patroli Blue Light Perintis Presisi Sat Samapta Polres Takalar Ciptakan Rasa Aman di Akhir Pekan

Patroli Blue Light Perintis Presisi Sat Samapta Polres Takalar Ciptakan Rasa Aman di Akhir Pekan

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Sab, 17 Jan 2026
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

TAKALAR — Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada malam akhir pekan, Tim Patroli Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Takalar melaksanakan kegiatan Patroli Blue Light, Sabtu malam, 17 Januari 2026, mulai pukul 22.00 Wita.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh personel Piket Patroli Perintis Presisi Regu I yang dipimpin oleh Pamapta III SPKT Polres Takalar, IPDA Agustino, S.Psi, bersama sejumlah anggota.

Patroli Blue Light menyasar sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Takalar, di antaranya pusat aktivitas masyarakat pada malam hari seperti kafe, Alun-Alun H. Makkatang Daeng Sibali, kantor pemerintahan, perbankan, minimarket, serta kawasan permukiman warga.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraktivitas maupun beristirahat di malam hari.

Saat melaksanakan patroli di kawasan Alun-Alun H. Makkatang Daeng Sibali, Kecamatan Pattallassang, petugas menjumpai sekelompok pemuda yang sedang berkumpul.

Dalam kesempatan tersebut, personel patroli memberikan imbauan secara humanis agar para pemuda turut menjaga situasi kamtibmas, tidak nongkrong hingga larut malam, serta segera kembali ke rumah masing-masing guna menghindari potensi gangguan keamanan.

Kegiatan Patroli Blue Light ini merupakan langkah preventif Polres Takalar untuk mencegah berbagai potensi tindak kriminal, seperti tawuran antar pemuda, pencurian pada malam hari, serta gangguan kamtibmas lainnya.

Selain itu, patroli juga menjadi sarana edukasi kepada masyarakat agar senantiasa berperan aktif menjaga lingkungan dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan adanya tindak pidana.

Kapolres Takalar AKBP Supriadi Rahman, S.I.K., M.M melalui Kasat Samapta Polres Takalar AKP Ahmad Saleh, S.H., M.H menyampaikan bahwa kegiatan Patroli Blue Light merupakan bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat.

“Patroli ini kami laksanakan secara rutin, khususnya pada malam akhir pekan, sebagai upaya preventif untuk menciptakan rasa aman dan menekan potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Takalar,” ujarnya.

Lebih lanjut AKP Ahmad Saleh menegaskan, Polres Takalar mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusivitas lingkungan.

“Kami berharap masyarakat dapat menjadi mitra Polri dengan turut menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing serta tidak segan melaporkan apabila melihat atau mengetahui adanya aktivitas yang mencurigakan. Sinergi antara Polri dan masyarakat menjadi kunci utama terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” tutupnya.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara Peringatan HUT Ke-80 RI di Rutan Pangkep, Simbol Semangat Nasionalisme

    Upacara Peringatan HUT Ke-80 RI di Rutan Pangkep, Simbol Semangat Nasionalisme

    • calendar_month Sen, 18 Agu 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 58
    • 0Komentar

    Pangkep – Rutan Kelas IIB Pangkep melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (17/8). Upacara berlangsung dengan khidmat di Lapangan Rutan dan diikuti oleh seluruh petugas serta warga binaan. Kepala Rutan, Irphan Dwi Sandjojo, bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam amanatnya, Irphan mengajak seluruh peserta untuk menjadikan momentum kemerdekaan […]

  • Kabag SDM Polres Gowa Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    Kabag SDM Polres Gowa Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 111
    • 0Komentar

    GOWA — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Polres Gowa menggelar upacara penuh khidmat di Lapangan apel “Briptu Ashabur Rifky” Polres Gowa, Selasa (28/10/2025) pagi. Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh setiap tanggal 28 Oktober ini merupakan momentum bersejarah bagi bangsa Indonesia. Pada tanggal tersebut tahun 1928, para pemuda dari berbagai daerah dan latar […]

  • Satu Tahun Kepemimpinan Presiden Prabowo, Rutan Pinrang Aktif Dukung Asta Cita dan Program Akselerasi Kementerian

    Satu Tahun Kepemimpinan Presiden Prabowo, Rutan Pinrang Aktif Dukung Asta Cita dan Program Akselerasi Kementerian

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Pinrang — Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pinrang terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung arah kebijakan nasional di bawah kepemimpinan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto. Dukungan tersebut diwujudkan melalui pelaksanaan Asta Cita Presiden serta 13 Program Akselerasi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan yang digagas oleh Menteri Agus Andrianto.20 Oktober 2025. Selama satu tahun terakhir, berbagai program […]

  • Polres Gowa Hadirkan Rasa Aman, Unit Perintis Presisi Samapta Gencarkan Patroli di Titik Rawan

    Polres Gowa Hadirkan Rasa Aman, Unit Perintis Presisi Samapta Gencarkan Patroli di Titik Rawan

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 59
    • 0Komentar

    GOWA — Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Unit Perintis Presisi Samapta Polres Gowa kembali melaksanakan patroli malam di sejumlah titik rawan tindak kejahatan jalanan di wilayah hukum Polsek Somba Opu, Rabu (22/10/2025) malam. Patroli dilakukan secara menyeluruh dengan menyisir jalan-jalan utama, kawasan pemukiman, serta area yang kerap menjadi tempat berkumpulnya warga pada malam […]

  • Bhabinkamtibmas Paddinging Ajak Petani Salurkan Hasil Panen ke Bulog untuk Jaga Stabilitas Pangan

    Bhabinkamtibmas Paddinging Ajak Petani Salurkan Hasil Panen ke Bulog untuk Jaga Stabilitas Pangan

    • calendar_month Kam, 4 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 32
    • 0Komentar

    TAKALAR — Kepedulian terhadap sektor pertanian kembali ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas Desa Paddinging Bripka Syamsuddin B. SE saat melaksanakan sambang ke para petani jagung yang telah memasuki masa panen di Dusun Paddinging 1, Desa Paddinging, Kecamatan Sanrobone, Kamis (03/12/2025) sekitar pukul 10.30 Wita. Dalam kunjungan tersebut, ia mengimbau para petani agar menjual hasil panennya kepada pihak […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Timbuseng Sosialisasikan Pencegahan Premanisme Berkedok Ormas

    Bhabinkamtibmas Desa Timbuseng Sosialisasikan Pencegahan Premanisme Berkedok Ormas

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 50
    • 0Komentar

    TAKALAR – Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Polut jajaran Polres Takalar sebagai pembina masyarakat Desa Timbuseng, Bripka Jalling, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan tokoh agama serta tokoh masyarakat di Masjid Assalam, Dusun Timbuseng 1, Kecamatan Polongbangkeng Timur, Kabupaten Takalar, pada Rabu (19/3) sekitar pukul 12.58 WITA. […]

error: Content is protected !!
expand_less