Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Perkuat Pembinaan dan Rehabilitasi, Kanwil Ditjenpas Sulsel Tinjau Asimilasi, Monitoring Blok Hunian, dan Tutup Program Rehabilitasi WBP di Rutan Masamba

Perkuat Pembinaan dan Rehabilitasi, Kanwil Ditjenpas Sulsel Tinjau Asimilasi, Monitoring Blok Hunian, dan Tutup Program Rehabilitasi WBP di Rutan Masamba

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Sel, 16 Des 2025
  • visibility 39
  • comment 0 komentar

Masamba – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Masamba menerima kunjungan Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sulawesi Selatan, Bapak Mutzaini, A.Md.IP., S.Sos., M.Si., dalam rangka Peninjauan Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE), Monitoring Blok Hunian, serta Penutupan Program Rehabilitasi Pemasyarakatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Tahun 2025, Selasa (16/12/2025).

Rangkaian kegiatan diawali pada pukul 08.30 Wita dengan peninjauan sarana asimilasi dan edukasi di area kebun hortikultura dan kolam budidaya ikan Rutan Masamba.

Dalam kesempatan tersebut, Bapak Mutzaini melaksanakan panen hortikultura serta penebaran bibit ikan sebagai simbol optimalisasi pembinaan kemandirian WBP melalui pemanfaatan lahan produktif.

Menurut Bapak Mutzaini, sarana asimilasi dan edukasi memiliki peran strategis dalam mendukung proses pembinaan. Usai peninjauan SAE, kegiatan dilanjutkan dengan monitoring Blok Hunian guna memastikan kondisi keamanan, ketertiban, serta kebersihan lingkungan Rutan.

Monitoring ini merupakan bagian dari komitmen Kanwil Ditjenpas Sulsel dalam menjaga situasi pemasyarakatan yang aman, tertib, dan kondusif.

Puncak kegiatan berlangsung di Aula Rutan Masamba pada pukul 11.00 Wita dengan Penutupan Program Rehabilitasi Pemasyarakatan Tahun 2025, yang dihadiri oleh Wakil Bupati Luwu Utara Bapak Jumail Mappile, S.IP., M.Si., Kepala BNN Kota Palopo AKBP Herman, S.Pd., M.H., unsur Forkopimda Kabupaten Luwu Utara, perwakilan Kementerian Agama, Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara, serta jajaran Rutan Masamba.

Program rehabilitasi pemasyarakatan ini diikuti oleh 100 orang WBP, dengan rincian rehabilitasi 15 hari sebanyak 14 orang, rehabilitasi 30 hari sebanyak 56 orang, dan rehabilitasi 90 hari sebanyak 30 orang.

Program tersebut bertujuan membantu pemulihan WBP dari ketergantungan narkotika, meningkatkan kesadaran hukum, membentuk perilaku hidup positif, serta mempersiapkan mereka agar mampu kembali dan berperan produktif di tengah masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Rutan Kelas IIB Masamba menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kanwil Ditjenpas Sulawesi Selatan, BNN Kota Palopo, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, serta seluruh unsur Forkopimda atas sinergi dan dukungan yang diberikan. Kolaborasi ini menjadi penguatan bagi kami dalam melaksanakan pembinaan dan rehabilitasi warga binaan secara berkelanjutan,” ujarnya.

Wakil Bupati Luwu Utara menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan program rehabilitasi yang dinilai sejalan dengan upaya pembangunan sumber daya manusia. Sementara itu, Kepala BNN Kota Palopo menegaskan bahwa keberhasilan rehabilitasi memerlukan kolaborasi lintas sektor.

“Sinergi antara pemasyarakatan, BNN, dan pemerintah daerah merupakan kunci utama dalam upaya pemulihan warga binaan dari penyalahgunaan narkotika,” tuturnya.

Menutup rangkaian kegiatan, Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas Sulsel, Bapak Mutzaini, menegaskan bahwa rehabilitasi pemasyarakatan merupakan program prioritas yang harus dilaksanakan secara berkelanjutan.

“Penutupan program rehabilitasi hari ini bukanlah akhir, melainkan awal dari proses perubahan warga binaan. Rehabilitasi adalah upaya menyeluruh untuk membangun kembali kualitas hidup WBP secara fisik, mental, dan sosial,” tegasnya.

Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, khususnya jajaran Rutan Kelas IIB Masamba, BNN Kota Palopo, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, serta unsur Forkopimda.

Ia berharap sinergi yang telah terbangun dapat terus diperkuat guna meningkatkan kualitas pembinaan dan rehabilitasi di seluruh Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan.

Kegiatan ditutup dengan prosesi penarikan tanda peserta rehabilitasi secara simbolis oleh Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas Sulsel bersama Kepala BNN Kota Palopo dan Wakil Bupati Luwu Utara sebagai tanda berakhirnya program rehabilitasi.

Setelah sesi foto bersama, Wakil Bupati Luwu Utara beserta rombongan melanjutkan kunjungan ke kebun hortikultura Rutan Masamba dan melaksanakan panen sayur secara simbolis sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan dan pembinaan kemandirian warga binaan.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar, serta menjadi wujud nyata sinergi antara Rutan Masamba, Kanwil Ditjenpas Sulsel, BNN, dan Pemerintah Daerah dalam mewujudkan pembinaan pemasyarakatan yang humanis, produktif, dan berkelanjutan.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Press Release Akhir Tahun 2025, Kapolda Sulsel Paparkan Capaian Kinerja dan Situasi Kamtibmas Sepanjang Tahun 2025

    Press Release Akhir Tahun 2025, Kapolda Sulsel Paparkan Capaian Kinerja dan Situasi Kamtibmas Sepanjang Tahun 2025

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Press Release Akhir Tahun 2025, Kapolda Sulsel Paparkan Capaian Kinerja dan Situasi Kamtibmas Sepanjang Tahun 2025 Polda Sulawesi Selatan menggelar Press Release Akhir Tahun 2025 sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas kinerja kepada publik. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Mappaodang Mapolda Sulsel dan dipimpin langsung oleh Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., […]

  • Rutan Pangkep Tingkatkan Pengawasan Lewat Tes Urine Petugas dan Warga Binaan

    Rutan Pangkep Tingkatkan Pengawasan Lewat Tes Urine Petugas dan Warga Binaan

    • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 19
    • 0Komentar

    PANGKEP — Sebagai bentuk keseriusan dalam memerangi penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba, Rutan Kelas IIB Pangkep menggelar tes urine bagi petugas dan warga binaan, Selasa (7/1). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah deteksi dini sekaligus penguatan komitmen integritas jajaran Rutan Pangkep. Tes urine merupakan bagian dari upaya preventif untuk memastikan lingkungan Rutan Pangkep tetap bersih dan […]

  • Tingkatkan Pembinaan Pramuka bagi WBP, Kasi Pelayanan Tahanan Ikuti Kursus Mahir Lanjutan

    Tingkatkan Pembinaan Pramuka bagi WBP, Kasi Pelayanan Tahanan Ikuti Kursus Mahir Lanjutan

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Makassar — Dalam upaya meningkatkan kualitas pembinaan kepramukaan di lingkungan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Makassar, Kasi Pelayanan Tahanan, Angga Satrya, mengikuti Kursus Mahir Lanjutan (KML) Pramuka yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Makassar. Kegiatan ini berlangsung pada 10 hingga 16 November 2025 dan secara resmi dibuka oleh Ketua DPRD Kota Makassar, Supratman. […]

  • Kolaborasi Hukum dan Pemasyarakatan: Lapas Narkotika Sungguminasa Terima Kunjungan Pengadilan Negeri Makassar

    Kolaborasi Hukum dan Pemasyarakatan: Lapas Narkotika Sungguminasa Terima Kunjungan Pengadilan Negeri Makassar

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Gowa, — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Sungguminasa menerima kunjungan dari Tim Pengadilan Negeri Makassar yang terdiri dari Hakim Pengawas dan Pengamat (Kimwasmat), dalam rangka melaksanakan fungsi pengawasan terhadap pelaksanaan putusan pengadilan terhadap warga binaan pemasyarakatan.11 Juli 2025 Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa putusan pengadilan telah dijalankan sesuai ketentuan serta untuk melihat secara […]

    • calendar_month Jum, 4 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 46
    • 0Komentar

    Gowa – Sebagai bentuk komitmen terhadap upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) serta mewujudkan Lapas yang bersih dan aman, Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa melaksanakan kegiatan inspeksi mendadak (sidak) di kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Kamis malam, 3 Juli 2025. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 20.15 hingga 21.45 WITA, diawali dengan […]

  • Peneliti ACC Sulawesi Menilai Ketidakjelasan Barang Bukti Perkara Dugaan Peredaran Rokok Ilegal Adalah Pelanggaran Serius Dalam Penegakan Hukum

    Peneliti ACC Sulawesi Menilai Ketidakjelasan Barang Bukti Perkara Dugaan Peredaran Rokok Ilegal Adalah Pelanggaran Serius Dalam Penegakan Hukum

    • calendar_month Ming, 21 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 53
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Peneliti Anti Corruption Committee Sulawesi (ACC Sulawesi), Anggareksa, menilai ketidakjelasan barang bukti dalam penanganan perkara dugaan peredaran rokok ilegal di Makassar sebagai pelanggaran serius dalam proses penegakan hukum. Menurut dia, hilangnya atau tidak jelasnya status barang bukti merupakan kesalahan fatal yang berpotensi menggugurkan pembuktian tindak pidana. “Barang bukti dalam suatu kasus pidana merupakan […]

error: Content is protected !!
expand_less