Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » News » Bekal Hidup Mandiri, WBP Lapas Narkotika Sungguminasa Jalani Ujian Kompetensi dan Terima Sertifikat Kemandirian

Bekal Hidup Mandiri, WBP Lapas Narkotika Sungguminasa Jalani Ujian Kompetensi dan Terima Sertifikat Kemandirian

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
  • visibility 82
  • comment 0 komentar

Gowa – Sebanyak 20 orang warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Sungguminasa mengikuti Ujian Kompetensi Pelatihan Kemandirian yang meliputi berbagai keterampilan, antara lain pembuatan sofa, pengelasan, hidroponik, dan meubel. Kegiatan ini berlangsung di Aula Lapas Narkotika Sungguminasa dan menjadi bagian dari upaya dalam membekali warga binaan dengan keterampilan produktif untuk masa depan mereka.24 September 2025

Sebelum ujian dimulai, peserta terlebih dahulu mendapatkan pembekalan materi bertema “Kekuatan dan Potensi Diri” yang disampaikan oleh Ketua Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Surya Mandiri, Hj. Ramdani. Materi ini memberikan motivasi agar warga binaan mampu mengenali serta mengembangkan potensi diri yang dimiliki, sehingga dapat menjadi bekal positif ketika kembali ke masyarakat.

Pelaksanaan ujian ini kemudian ditutup dengan pemberian sertifikat kompetensi kepada seluruh peserta ujian. Penyerahan dilakukan langsung oleh Kalapas Narkotika Sungguminasa, Gunawan, sebagai bentuk penghargaan atas keseriusan dan komitmen warga binaan dalam mengikuti seluruh rangkaian pelatihan sampai tahap ujian.

Kalapas Gunawan menanggapi kegiatan ini dengan penuh apresiasi. Menurutnya, keikutsertaan warga binaan dalam ujian kompetensi menunjukkan keseriusan mereka untuk berubah menjadi pribadi yang lebih baik.

Ia berharap sertifikat keterampilan ini dapat menjadi bekal berharga bagi warga binaan saat kembali ke masyarakat. “Saya berharap keterampilan yang diperoleh dari pelatihan ini benar-benar dimanfaatkan sebagai modal untuk hidup mandiri. Jangan berhenti belajar, karena keterampilan inilah yang nantinya bisa mengubah hidup menjadi lebih baik setelah bebas,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kalapas menekankan bahwa Lapas Narkotika Sungguminasa akan terus berupaya menghadirkan program pembinaan kemandirian yang bermanfaat, agar warga binaan mampu berkontribusi positif dan tidak kembali terjerumus pada kesalahan yang sama.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berkas TPPU Tersangka Sulfikar Belum Lengkap, Jaksa Kirim Peringatan ke Penyidik Polda Sulsel

    Berkas TPPU Tersangka Sulfikar Belum Lengkap, Jaksa Kirim Peringatan ke Penyidik Polda Sulsel

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 188
    • 0Komentar

    Makassar — Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan (Kejati Sulsel) memastikan berkas perkara dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) dengan tersangka Sulfikar hingga kini belum dinyatakan lengkap. Jaksa peneliti bahkan telah mengirim surat peringatan kepada penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sulsel karena batas waktu penyidikan tambahan selama 14 hari telah berakhir. Kepala Seksi Penerangan Hukum […]

  • Pelaksanaan Sidang TPP di Rutan Pangkep Jadi Tahap Awal Pengusulan Program Integrasi

    Pelaksanaan Sidang TPP di Rutan Pangkep Jadi Tahap Awal Pengusulan Program Integrasi

    • calendar_month Jum, 9 Jan 2026
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 19
    • 0Komentar

    PANGKEP — Rutan Kelas IIB Pangkep menggelar Sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) sebagai tahapan awal pengusulan program integrasi sosial serta pengangkatan korvey. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Ngusman Rutan Pangkep, Kamis (8/1). Sidang TPP dipimpin oleh Kepala Rutan dan diikuti oleh Kasubsi Pelayanan selaku Ketua Tim Sidang TPP, Kepala Kesatuan Pengamanan serta jajaran petugas terkait. […]

  • Wujud Pembinaan Menyeluruh: Rutan Barru Serahkan Sertifikat Pelatihan, Pramuka, dan Apresiasi Lomba

    Wujud Pembinaan Menyeluruh: Rutan Barru Serahkan Sertifikat Pelatihan, Pramuka, dan Apresiasi Lomba

    • calendar_month Sab, 27 Sep 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Barru – Rutan Kelas IIB Barru kembali menunjukkan komitmennya dalam membina warga binaan secara menyeluruh. Bertempat di lapangan blok hunian warga binaan, dilaksanakan penyerahan sertifikat pelatihan menjahit kepada warga binaan yang telah menyelesaikan program keterampilan. Sertifikat ini menjadi bukti nyata bahwa pembinaan kemandirian terus diupayakan agar warga binaan memiliki bekal yang bermanfaat setelah kembali ke […]

  • How Major World Religions Are Evolving in the 21st Century

    How Major World Religions Are Evolving in the 21st Century

    • calendar_month Sab, 28 Agu 2021
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 39
    • 0Komentar

    The recent trade agreement between Iskera and Nolinia marks a historic milestone, aiming to boost economic stability and resilience in times of crisis. This pact brings strategic cooperation and unprecedented exchange opportunities, offering both countries a path toward economic growth and prosperity. Trade policies designed to adapt to current market demands and challenges are fundamental […]

  • Kombes Pol. Dr. Pria Budi S.I.K., S.H., M.H Resmi Menjabat Dirlantas Polda Sulsel

    Kombes Pol. Dr. Pria Budi S.I.K., S.H., M.H Resmi Menjabat Dirlantas Polda Sulsel

    • calendar_month Rab, 21 Jan 2026
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 17
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Kombes Pol. Dr. Pria Budi, S.I.K., S.H., M.H. resmi menjabat sebagai Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sulawesi Selatan menggantikan pejabat sebelumnya, Kombes Pol Karsiman, S.I.K., M.H. Serah terima jabatan berlangsung pada Selasa, 20 Januari 2026. Dalam sambutannya, Kombes Pol. Pria Budi menegaskan bahwa mutasi di tubuh Polri merupakan bagian dari proses penyegaran organisasi […]

  • Rutan Masamba Terus Berkomitmen Berikan Bantuan Sosial Kepada Keluarga Warga Binaan

    Rutan Masamba Terus Berkomitmen Berikan Bantuan Sosial Kepada Keluarga Warga Binaan

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 61
    • 0Komentar

    Masamba- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Masamba kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap Keluarga Warga Binaan dengan memberikan bantuan sosial berupa kebutuhan pokok dan perlengkapan pribadi. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 08 Juli 2025 pukul 11.30-Selesai WITA. Bertempat di Smoking Area Rutan Masamba.(08/08/2025) Pada kesempatan ini, Kepala Rutan Kelas IIB Masamba beserta Pejabat Struktural dan staf Rutan […]

error: Content is protected !!
expand_less