Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Cegah Penyebaran TBC, Rutan Pangkep Lakukan Skrining Kepada Warga Binaan

Cegah Penyebaran TBC, Rutan Pangkep Lakukan Skrining Kepada Warga Binaan

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
  • visibility 73
  • comment 0 komentar

Pangkep – Rutan Kelas IIB Pangkajene melaksanakan kegiatan Skrining Tuberkulosis melalui Rontgen Dada atau Active Case Finding TB Chest X-Ray (ACF TBC CXR) bagi seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Rabu (24/9). Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dengan Kementerian Kesehatan RI.

Pelaksanaan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Ditjenpas Kemenkumham RI Nomor PAS.06-PK.07.03-426, tentang Persiapan Kegiatan Penemuan Kasus TBC dengan Rontgen Dada kepada Tahanan Anak, Narapidana, dan Anak Binaan di 531 Rutan, Lapas dan LPKA di seluruh Indonesia.

Rutan Pangkep menggandeng sejumlah pihak dalam pelaksanaan kegiatan, di antaranya Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep, Puskesmas Bungoro, serta Tirta Medical Center (TCM) Makassar. Pemeriksaan dilakukan dalam beberapa tahapan, yaitu skrining gejala, pemeriksaan rontgen dada (CXR) dan uji lanjutan dengan TCM (Tes Cepat Molekuler).

Kegiatan skrining berlangsung selama dua hari, mulai Rabu hingga Kamis, 24 s.d. 25 September 2025, dengan target pemeriksaan sebanyak 292 orang WBP yang belum pernah menjalani pemeriksaan X-ray thorax.

Kepala Rutan Pangkep, Irphan Dwi Sandjojo, menyampaikan apresiasi atas dukungan seluruh pihak yang telah membantu menyukseskan kegiatan ini.

“Kegiatan ini merupakan komitmen kami dalam menjamin hak kesehatan warga binaan, sekaligus menjadi langkah dalam pencegahan penularan penyakit menular seperti TBC di lingkungan Rutan,” ujarnya.

Skrining menjadi langkah dalam mendeteksi dan menangani kasus Tuberkulosis sejak dini, sehingga dapat mencegah penyebaran penyakit di lingkungan Rutan. Pemeriksaan menggunakan rontgen dada dan tes cepat molekuler ini diharapkan mampu memberikan gambaran yang akurat terkait kondisi kesehatan para warga binaan.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rutan Masamba Perkuat Sinergi Pengawasan Orang Asing dalam Operasi Gabungan TIMPORA Luwu Utara 2025

    Rutan Masamba Perkuat Sinergi Pengawasan Orang Asing dalam Operasi Gabungan TIMPORA Luwu Utara 2025

    • calendar_month Rab, 26 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 34
    • 0Komentar

    MASAMBA — Rutan Kelas IIB Masamba menunjukkan komitmen aktif dalam menjaga keamanan wilayah dengan turut hadir pada Operasi Gabungan Pengawasan Orang Asing (TIMPORA) Tingkat Kabupaten Luwu Utara Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo yang berlangsung pada Rabu, 25 November 2025. Kegiatan ini diawali dengan rapat pembukaan di Hotel Bukit […]

  • Perkuat Pengawasan dan Profesionalisme, Komisi Kejaksaan RI Kunjungi Kejati Sulsel

    Perkuat Pengawasan dan Profesionalisme, Komisi Kejaksaan RI Kunjungi Kejati Sulsel

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 52
    • 0Komentar

    KEJATI SULSEL, Makassar – Komisi Kejaksaan Republik Indonesia (Komjak RI) hari ini melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan (Kejati Sulsel) di Makassar, Selasa (8/7/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi pengawasan demi peningkatan kinerja dan profesionalisme Kejaksaan RI. Rombongan Komjak RI yang hadir langsung terdiri dari Sekretaris Komjak RI Dahlena, S.H., M.H., […]

  • Rutan Makassar Gelar Assessment Awal Tim Pembangunan Zona Integritas

    Rutan Makassar Gelar Assessment Awal Tim Pembangunan Zona Integritas

    • calendar_month Rab, 21 Jan 2026
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 10
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Rutan Kelas I Makassar melaksanakan pertemuan awal pelaksanaan assessment Tim Pembangunan Zona Integritas sebagai bentuk penguatan komitmen menuju peningkatan kualitas pelayanan dan tata kelola organisasi. Pertemuan dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Kelas I Makassar, Jayadikusumah, yang membuka kegiatan dengan memberikan arahan terkait kesiapan pegawai serta penyampaian nama-nama yang ditugaskan mengikuti proses assessment. Dalam […]

  • Rutan Pangkep Rayakan HUT RI ke-80 dengan Fun Walk dan Berbagai Lomba

    Rutan Pangkep Rayakan HUT RI ke-80 dengan Fun Walk dan Berbagai Lomba

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Pangkep – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pangkajene menggelar berbagai rangkaian kegiatan yang meriah dan penuh kebersamaan, Jumat (15/8). Kegiatan diawali dengan Fun Walk atau jalan sehat dengan rute perjalanan di area sekitar Rutan, yang diikuti oleh para peserta dengan antusias dan penuh semangat kemerdekaan. […]

  • Dugaan Penganiayaan oleh Oknum Polisi di Takalar Ditingkatkan ke Tahap Penyidikan, Polisi: Unsur dan Alat Bukti Sudah Cukup

    Dugaan Penganiayaan oleh Oknum Polisi di Takalar Ditingkatkan ke Tahap Penyidikan, Polisi: Unsur dan Alat Bukti Sudah Cukup

    • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Dugaan Penganiayaan oleh Oknum Polisi di Takalar Ditingkatkan ke Tahap Penyidikan, Polisi: Unsur dan Alat Bukti Sudah Cukup TAKALAR -– Perkembangan terbaru kasus dugaan penganiayaan dan pemerasan terhadap seorang pemuda asal Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, kini memasuki babak baru. Kepolisian Resor (Polres) Takalar memastikan bahwa perkara tersebut telah resmi ditingkatkan dari penyelidikan ke tahap penyidikan. […]

  • Solo Travel: How to Stay Safe and Have the Best Adventure

    Solo Travel: How to Stay Safe and Have the Best Adventure

    • calendar_month Sel, 31 Agu 2021
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 44
    • 0Komentar

    The recent trade agreement between Iskera and Nolinia marks a historic milestone, aiming to boost economic stability and resilience in times of crisis. This pact brings strategic cooperation and unprecedented exchange opportunities, offering both countries a path toward economic growth and prosperity. Trade policies designed to adapt to current market demands and challenges are fundamental […]

error: Content is protected !!
expand_less