Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Kabag SDM Polres Gowa Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

Kabag SDM Polres Gowa Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
  • visibility 112
  • comment 0 komentar

GOWA — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Polres Gowa menggelar upacara penuh khidmat di Lapangan apel “Briptu Ashabur Rifky” Polres Gowa, Selasa (28/10/2025) pagi.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh setiap tanggal 28 Oktober ini merupakan momentum bersejarah bagi bangsa Indonesia. Pada tanggal tersebut tahun 1928, para pemuda dari berbagai daerah dan latar belakang berikrar untuk bertumpah darah satu, berbangsa satu, dan berbahasa satu: Indonesia. Semangat inilah yang menjadi tonggak persatuan dan kebangkitan nasional.

Upacara di Polres Gowa dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polres Gowa KOMPOL Sahyuddin, S.Sos., M.H., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Dalam amanatnya, KOMPOL Sahyuddin membacakan pesan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang menekankan pentingnya semangat Sumpah Pemuda dalam membimbing generasi muda menuju kemajuan bangsa. Ia mengajak seluruh pemuda untuk terus berkarya, berinovasi, dan menjadi agen perubahan positif di tengah masyarakat.

Dengan mengusung tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu,” peringatan tahun ini menegaskan makna kerja sama dan persatuan sebagai kunci dalam menghadapi berbagai tantangan bangsa, baik di masa kini maupun masa depan.

Upacara turut dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Gowa, para Kapolsek jajaran, serta personel Bintara dan ASN Polres Gowa yang memberikan dukungan penuh dalam memeriahkan peringatan bersejarah ini.

Dalam keterangannya, Kabag SDM Polres Gowa KOMPOL Sahyuddin, S.Sos., M.H., menegaskan bahwa peringatan Sumpah Pemuda bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga momentum untuk memperkuat nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa.

“Semoga semangat Sumpah Pemuda terus menginspirasi generasi muda untuk berperan aktif dalam memajukan Indonesia ke arah yang lebih baik,” ujarnya.

Lebih lanjut, KOMPOL Sahyuddin menambahkan bahwa semangat perjuangan dan pengabdian para pemuda hendaknya juga menjadi teladan bagi seluruh personel Polres Gowa.

“Sebagai anggota Polri, kita harus meneladani semangat juang para pemuda yang pantang menyerah dan selalu berbuat untuk kepentingan bangsa. Mari kita jadikan semangat Sumpah Pemuda sebagai motivasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tutupnya.

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Gowa Ungkap 29 Kasus Narkoba dalam Operasi Antik Lipu 2025, Raih Peringkat Kedua se-Sulsel

    Polres Gowa Ungkap 29 Kasus Narkoba dalam Operasi Antik Lipu 2025, Raih Peringkat Kedua se-Sulsel

    • calendar_month Sel, 1 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 71
    • 0Komentar

    GOWA — Polres Gowa kembali menunjukkan komitmennya dalam pemberantasan narkotika. Melalui Operasi Antik Lipu 2025 yang digelar selama 19 hari, mulai 10 hingga 29 Juni 2025, Polres Gowa berhasil mengungkap 29 kasus narkoba, menangkap 48 tersangka, dan menyita 158 gram sabu. Capaian ini menempatkan Polres Gowa di posisi kedua se-Sulawesi Selatan dalam hal pengungkapan kasus […]

  • Bakti Sosial Meriahkan Rangkaian Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025 di Palopo

    Bakti Sosial Meriahkan Rangkaian Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025 di Palopo

    • calendar_month Jum, 14 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 35
    • 0Komentar

    PALOPO – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palopo menggelar kegiatan Bakti Sosial yang menyasar masyarakat sekitar serta para pengemudi ojek online. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Lapas Palopo, Kepala Balai Pemasyarakatan (Bapas) Palopo, dan Kepala Kantor Imigrasi Palopo.14 November 2025. Bakti sosial […]

  • Unit Jatanras Polres Gowa Amankan Enam Pelaku Premanisme di Batas Kota

    Unit Jatanras Polres Gowa Amankan Enam Pelaku Premanisme di Batas Kota

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 61
    • 0Komentar

    Unit Jatanras Polres Gowa Amankan Enam Pelaku Premanisme di Batas Kota sorotanrakyat.co.id/ — Unit Jatanras Satreskrim Polres Gowa kembali menunjukkan respons cepat terhadap keresahan masyarakat. Enam orang terduga pelaku premanisme, pada Minggu malam (18/5/2025) sekitar pukul 22.45 Wita, berhasil diamankan saat beraksi di Jalan Sultan Hasanuddin (Batas Kota), Kelurahan Pandang-Pandang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, […]

  • SPKT Polres Takalar Mengoptimalkan Pelayanan Publik Sebagai Garda Terdepan

    SPKT Polres Takalar Mengoptimalkan Pelayanan Publik Sebagai Garda Terdepan

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 38
    • 0Komentar

    TAKALAR — Polres Takalar terus mengoptimalkan peran Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) sebagai garda terdepan pelayanan publik, khususnya dalam penerimaan laporan masyarakat. Melalui pelayanan yang cepat, ramah, profesional, serta transparan tanpa pungutan biaya, SPKT Polres Takalar berkomitmen memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi setiap warga yang membutuhkan layanan kepolisian. Komitmen tersebut dirasakan langsung oleh salah […]

  • Jumat Mengaji, Lapas Narkotika Sungguminasa Gelar Pencerahan Qalbu untuk Warga Binaan

    Jumat Mengaji, Lapas Narkotika Sungguminasa Gelar Pencerahan Qalbu untuk Warga Binaan

    • calendar_month Jum, 18 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Gowa — Dalam upaya membentuk karakter dan memperkuat pembinaan kepribadian berbasis keagamaan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Sungguminasa kembali menggelar kegiatan rutin Pencerahan Qalbu Jumat Mengaji, Jumat (18/07/2025) di Masjid Al-Ikhsan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan rohani bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Islam. Dimulai pukul 09.00 WITA, kegiatan dibuka oleh […]

  • Patroli Dialogis Akhir Pekan, Sat Samapta Polres Takalar Edukasi Warga Jaga Kondusivitas Kamtibmas

    Patroli Dialogis Akhir Pekan, Sat Samapta Polres Takalar Edukasi Warga Jaga Kondusivitas Kamtibmas

    • calendar_month Ming, 28 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 29
    • 0Komentar

    TAKALAR — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada akhir pekan, Personel Piket Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres Takalar Regu I melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis pada Minggu, 28 Desember 2025, sekitar pukul 00.00 Wita. Kegiatan patroli tersebut dipimpin langsung oleh Danru Brigpol Muhammad Isra bersama sejumlah personel, dengan menyasar wilayah hukum […]

error: Content is protected !!
expand_less