Breaking News
light_mode
Beranda » Berita » Sinergi Jum’at Bersih : Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Kecamatan Marbo Bersihkan Akses Jalan Desa Lengkese

Sinergi Jum’at Bersih : Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Kecamatan Marbo Bersihkan Akses Jalan Desa Lengkese

  • account_circle Sorotan Rakyat
  • calendar_month Jum, 14 Nov 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

TAKALAR — Semangat kolaborasi antara kepolisian dan pemerintah kecamatan kembali terlihat dalam giat Jum’at Bersih yang digelar di Dusun Ujungbassi, Desa Lengkese, Kecamatan Mangarabombang, pada Jumat (14/11/2025) sekitar pukul 10.00 Wita.

Bhabinkamtibmas Desa Lengkese Aiptu Sunardi bersama Tim Jum’at Bersih Kecamatan Marbo yang dipimpin langsung oleh Camat Marbo Mappaturung S.Sos., terjun langsung membersihkan tumpukan sampah yang sejak lama menutupi sebagian badan jalan penghubung antara Dusun Ujungbassi dan Dusun Bontobaddo.

Aksi gotong royong ini tidak hanya membuat akses jalan kembali bersih dan layak dilalui masyarakat, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian bersama terhadap lingkungan dan kesehatan publik.

Dengan kerja sama lintas sektor tersebut, jalan yang semula dipenuhi sampah kini berubah menjadi jalur yang kembali rapi, bersih, dan nyaman untuk pengguna jalan.

Warga sekitar turut mengapresiasi kegiatan ini karena membawa dampak langsung bagi aktivitas harian mereka, khususnya akses transportasi dan kebersihan lingkungan desa.

Kapolres Takalar AKBP Supriadi Rahman, S.I.K., M.M melalui Plt. Kasi Humas AKP Muh. Rizal saat dikonfirmasi menyampaikan
Kegiatan Jum’at Bersih ini merupakan cerminan komitmen Polres Takalar dalam mendukung terciptanya lingkungan yang sehat dan aman bagi masyarakat.

“Kami mengapresiasi sinergi antara Bhabinkamtibmas, pemerintah kecamatan, dan masyarakat yang secara bersama-sama menunjukkan kepedulian terhadap kebersihan wilayah,” ujar AKP Muh. Rizal.

“Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan menjadi budaya positif di setiap desa.”, tambahnya.

Polres Takalar akan selalu hadir dan mendukung setiap upaya yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat, termasuk menjaga kebersihan, kelancaran akses jalan, serta meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Asw-19

  • Penulis: Sorotan Rakyat

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • “English Class” di Rutan Pangkep: Membekali Warga Binaan dengan Keterampilan Bahasa Asing

    “English Class” di Rutan Pangkep: Membekali Warga Binaan dengan Keterampilan Bahasa Asing

    • calendar_month Sab, 5 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 56
    • 0Komentar

    Pangkep – Di balik tembok Rutan Kelas IIB Pangkep, kesempatan untuk menimba ilmu selalu terbuka bagi para warga binaan. Salah satu program pembinaan yang rutin digelar adalah pembelajaran bahasa Inggris dasar yang difokuskan pada penggunaan sehari-hari, Sabtu (5/7). Kegiatan yang berlangsung di Ruang Perpustakaan ini mengajarkan warga binaan cara berkomunikasi sederhana dalam bahasa Inggris, seperti […]

  • Lapas Palopo Gelar Syukuran Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1

    Lapas Palopo Gelar Syukuran Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1

    • calendar_month Rab, 19 Nov 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 72
    • 0Komentar

    Palopo — Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Palopo menggelar acara Syukuran Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 yang berlangsung khidmat di Aula Lapas Palopo.19 November 2025. Syukuran ini mengusung tema “Satu Langkah, Satu Semangat, Satu Pengabdian untuk Bangsa” sebagai cerminan komitmen jajaran Pemasyarakatan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan Warga Binaan Pemasyarakatan. Acara dihadiri […]

  • Janji Pelimpahan Tak Terpenuhi, Berkas TPPU Sulfikar Belum Sampai ke Kejati Sulsel

    Janji Pelimpahan Tak Terpenuhi, Berkas TPPU Sulfikar Belum Sampai ke Kejati Sulsel

    • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Makassar — Janji pelimpahan berkas perkara dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) tersangka Sulfikar dari Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sulawesi Selatan belum juga terealisasi. Hingga Selasa, 7 Oktober 2025, Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan (Kejati Sulsel) memastikan belum menerima satu pun dokumen tahap pertama (berkas penyidikan) dari penyidik Polda. “Tim Jaksa Penuntut Umum menyampaikan […]

  • Lapas Parepare Beri Kado Natal Remisi kepada 13 Warga Binaan

    Lapas Parepare Beri Kado Natal Remisi kepada 13 Warga Binaan

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 31
    • 0Komentar

    PAREPARE — 25 Desember 2025 – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Parepare memberikan remisi khusus Hari Raya Natal kepada 13 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang beragama Kristen, Kamis (25/12). Pemberian remisi ini merupakan bentuk penghargaan negara atas perilaku baik dan partisipasi aktif WBP dalam mengikuti program pembinaan selama menjalani masa pidana. Remisi Natal diberikan berdasarkan […]

  • Biddokes Polda Sulsel Press Release Terkait Penanganan Korban Pesawat ATR 42-500

    Biddokes Polda Sulsel Press Release Terkait Penanganan Korban Pesawat ATR 42-500

    • calendar_month Sel, 20 Jan 2026
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 17
    • 0Komentar

    MAKASSAR — Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Sulawesi Selatan menggelar press release terkait penanganan korban kecelakaan pesawat ATR 42-500. Kegiatan tersebut berlangsung di Biddokkes Polda Sulsel, Senin (19/01/2026). Press release dipimpin oleh Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol. Didik Supranoto, S.I.K., M.H., bersama Kabiddokkes Polda Sulsel, perwakilan Pusdokkes Polri selaku Kabid DVI, serta Bareskrim […]

  • Mahir Baca Alquran, Warga Binaan Lapas Takalar Rutin Ikuti Pembinaan

    Mahir Baca Alquran, Warga Binaan Lapas Takalar Rutin Ikuti Pembinaan

    • calendar_month Rab, 9 Jul 2025
    • account_circle Sorotan Rakyat
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Takalar - Program pembinaan berantas buta aksara Alquran bagi warga binaan menjadi salah satu program unggulan di Lapas Takalar. Pembinaan ini diharapkan bisa membentuk karakter warga binaan, memperbaiki diri dan tidak melakukan tindak pidana ketika kembali ke masyarakat. Kepala Lapas Takalar, Mansur, mengatakan jika program pembinaan ini diharapkan bisa memberikan dampak positif bagi warga binaan, khususnya peningkatan […]

error: Content is protected !!
expand_less